Lomba Balap Kelotok Ces Meriahkan HUT RI ke 75 di Barsel

BUNTOK – Dalam rangka memeriahkan HUT Republik Indonesia (RI) ke 75, DPD partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Barito Selatan (Barsel), akan menyelenggarakan lomba balap kelotok ces.
“Benar, kita akan menyelenggarakan lomba balap kelotok ces, pada hari Kamis (20/8/20) mendatang,” kata ketua panitia H. Syamsyul Bahri kepada Voice Borneo, Selasa (18/8/20).
Ia menjelaskan, lomba tersebut nantinya akan diselenggarakan di sekitar Sungai Barito wilayah Iring Witu Buntok, dan dimulai sekitar pukul 09.30 WIB hingga selesai.
“Kegiatan ini didukung oleh Bupati Barsel H Eddy Raya Samsuri,ST yang juga sebagai Ketua DPD Golkar Barsel. Dengan memberikan uang pembinaan serta doorprize kepada para pemenang dan penonton,” terangnya.
Ia menambahkan, para peserta yang nantinya akan ikut berlomba, terkonfirmasi mendaftar dari wilayah Barsel dan Bartim.
“Kita berharap lomba ini berjalan aman dan lancar. Serta tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yang berlaku,” pungkasnya. (S1)
Total Page Visits: 648 - Today Page Visits: 1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *