Sinergi Masyarakat Diperlukan Perangi Covid-19

BUNTOK – Anggota DPRD Barito Selatan (Barsel) Hermanes,SE meminta kerjasama dari masyarakat, untuk disiplin dalam rangka menerapkan protokol kesehatan (Prokes), guna memerangi wabah Covid-19 di Indonesia, khususnya di wilayah Barsel.

“Dengan komitmen dan kedisiplinan tinggi dalam menerapkan prokes, saya yakin kita mampu mencegah dan memutus penularan Covid-19,” kata Hermanes, kepada Voice Borneo, (21/1/21).

Ia menjelaskan, masyarakat harus menyadari betapa bahayanya Covid-19. Pemkab Barsel pun wajib meneruskan pengawasan, serta pendampingan kepatuhan warga terhadap prokes. Supaya warga tidak bisa bebas secara penuh, saat beraktivitas di luar rumah.

“Dengan kepedulian terhadap sesama, bangkitnya Barsel ada di tangan kita, untuk bisa memutus rantai penyebaran Covid-19 ini,” tandasnya.

Ia menambahkan, untuk pihak TNI dan Polri dalam masalah pengawasan dan patroli, pihaknya mengapresiasi. Sebab semua terkoordinir dengan baik.

“Untuk garda depan tenaga kesehatan pun, telah semaksimal mungkin dalam bekerja. Semua harus bersinergi, agar kita dapat terhindar dari Covid-19, khususnya di wilayah Barsel ini,” pungkasnya. (S1)

Total Page Visits: 767 - Today Page Visits: 1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *